Terapi saraf terjepit tulang belakang sudah sedemikian majunya. Terapi ini bila saraf terjepit masih tergolong ringan, berupa obat-obatan dan kemungkinan disertai dengan program fisioterapi.
Berat ringannya saraf terjepit yang Anda alami juga akan menentukan terapi saraf terjepit tulang belakang yang sesuai dengan indikasinya.
Derajat Saraf Terjepit
Pada tahapan awal, terapi saraf terjepit tulang belakang biasanya Anda perlu memodifikasi faktor risiko dan fisioterapi. Hal ini dilakukan sebagai tindakan pencegahan kemungkinan terjadinya perburukan.
Bila sudah masuk ke tahapan atau derajat sedang, dokter akan meresepkan obat-obatan pereda nyeri agar tidak terlalu mengganggu aktivitas.
Tetapi bila gejala yang timbul menetap, dan tidak membaik dengan istirahat, maka kemungkinan dokter akan merekomendasikan terapi tertentu untuk membebaskan saraf dari jepitan sehingga gejala pun bisa mereda.
Terapi Saraf Terjepit Tulang Belakang
Kini tak perlu lagi operasi bedah terbuka untuk menangani saraf terjepit. Mengingat banyak pasien yang mengemukakan kekhawatirannya untuk operasi mengingat risikonya lebih besar dan memerlukan proses pemulihan yang lama. Selain itu mungkin ada pasien yang memiliki kontraindikasikan untuk tindakan bedah terbuka.
Ada beberapa pilihan terapi yang kini tanpa operasi bedah terbuka, yaitu:
- DiscFx yang merupakan kombinasi endoskopi tulang belakang dan laser
- Endoskopi tulang belakang
- Laser (Percutaneous Laser Disc Decompression)
Untuk membantu mengatasi nyerinya, ada kateter RACZ dan radiofrekuensi ablasi. Harga juga lebih terjangkau ketimbang operasi terbuka.
Kesemua teknologi ini dapat dokter lakukan dengan bius lokal dan proses pemulihannya yang cepat.
Sebelum tindakan mana yang tepat dengan kondisi saraf terjepit Anda, dokter memerlukan pemeriksaan penunjang radiologis, yakni MRI. MRI ini bermanfaat untuk mengetahui penyebab, lokasi dan derajat jepitan saraf yang Anda alami.
Namun bila kondisi saraf terjepit Anda sudah dalam kondisi berat, dokter juga bisa merekomendasikan tindakan laminektomi.
Lakukan sesuatu untuk atasi saraf kejepit agar kelumpuhan tidak terjadi. Baik saraf terjepit leher atau pinggang, bila tidak mendapatkan penanganan yang tepat dapat berdampak pada kelumpuhan.
Jangan biarkan nyeri saraf kejepit melumpuhkan kegiatan Anda. Konsultasikan segera dengan kami di 081313 9999 01.